KMPlayer

 
KMPlayer adalah pemutar audio dan video yang ringan untuk Windows yang mendukung beragam format berkas, antara lain AVI, ASF, WMV, AVS, FLV, MKV, dan banyak lainnya.
Dulu, memilih pemutar multimedia tidaklah sulit. Namun, belakangan ini begitu banyak fitur-fitur baru dan peningkatan yang ditambahkan pada pemutar media klasik seperti Winamp, Windows Media Player, dan bahkan iTunes menjadikan aplikasi ini sangat berat. Bagi Anda yang mencari alternatif segar dari aplikasi yang terus menggemuk ini, KMPlayer bisa jadi solusi Anda.
Mirip dengan aplikasi UMPlayer, KMPlayer memiliki jejak desktop yang kecil dan antarmuka yang minimalis membuat pemutaran video menjadi cepat dan tidak repot. Antarmuka pemutarnya sendiri bisa diganti-ganti dan terdapat beebrapa sentuhan estetis seperti perubahan warna pemutar untuk setiap trek lagu baru.
Terdapat beragam opsi untuk membantu Anda mempercantik dan menyesuaikan KMPlayer, seperti opsi visualisasi, plug-in dan and playback. Namun kelebihan dari KMPlayer adalah bahwa semua ini tersedia atas permintaan Anda sendiri dan tidak dipaksakan dari awal.
KMPlayer dapat menangani audio dan video, serta mendukung beragam format yang berbeda, artinya setelah sekali Anda menginstal, Anda tidak perlu lagi pemutar lain. Pemutaran videonya sangat mengesankan berkat tersedianya aneka alat pemroses yang memungkinkan Anda untuk menajamkan, mengubah properti gambar, menerapkan filter dan bahkan membuat tangkapan video dari dalam program sendiri.
Jika Anda sedang mencari pemutar video yang dapat disesuaikan, ringan namun canggih, KMPlayer adalah yang Anda butuhkan.

KMPlayer : media player serbaguna yang dapat memutar berbagai jenis format video seperti VCD, DVD, AVI, MKV, Ogg Theora, OGM, 3GP, MPEG-1/2/4, WMV, RealMedia, dan QuickTime

Satu media player yang mencakup berbagai format. memiliki fitur tambahan untuk memutar file tidak lengkap / Avi rusak, Locked Media File saat mendownload atau berbagi, Compressed Audio Album (zip, rar) dan sebagainya. Support berbagai macam sub judul dan memungkinkan Anda untuk Mengorganisir audio, video, dan screenshot.
 

File Size: 31.25 MB
Publisher: KMPlayer
OS Support: Windows 2000/XP/2003/Vista/7/8
 http://www.kmplayer.com/

No comments:

Post a Comment

Semoga Artikel ini bermaanfaat bagi kita semua apabila ada kata² dan laen²nya dari ane mohon dimaklumi, karna manusia tidak luput dari kesalahan. Yang pentig Saling Berbagi Yuk !! ^_^ . Salam bloger by Çh¿GàLåx¥
http://chigal4xy.blogspot.com/

Visitor

Flag Counter